Jangan takut bermimpi...

Jangan takut bermimpi...
^_^

Sabtu, 17 Desember 2011

Kangennya komplit..

Ampuuun deh kenapa seminggu ini ngerasa kangen banget sama secuil kisah yang pernah mampir dalam kehidupanku... Rasanya pengen mewek,, T_T...

1.Kangen Bandung
Kota dengan sejuta pesona buatku. 4,5 tahun aku habiskan kehidupanku di kota ini, dah berasa rumah kedua ja....
*Kangen,,,kangeeeenn banget ma suasana kota ini, kangen nongkrong di Gramedia dpn BIP ndirian 4 jam ngelahap buku2 tanpa beli (dasar gak modal..^^)
*Kangen jalan2 naek motor ntah itu posisi dibonceng atopun bawa ndiri,,dan ngrasa gemes sama ancot yang sopirnya suka sembarangan berhenti...
* Kangen wisata alamnya,,huaaa kapan... kapan lagi aku bisa menikmati wisata alam..>__<

Kapan aku bisa ke sana lagi,, tapi gak cuma untuk 1 - 2 hari,, ITU GAK CUKUP... pengen rasanya mengulang kehidupanku di kota itu,,, mengulang kehidupan disana sebagai seorang mahasiswi yang hidup merantau........
Banyak sekali memori yang tersimpan dr kota itu, dan tiap tempat yang aku kunjungi selalu tersimpan manis dalam kenanganku (hadoooh lebay pisan yaak..)

Jalan Dago

BIP malam hari


2. Kangen suasana kampus
ntah kenapa akhir2 ini sering baca postingan temen yang lagi berburu beasiswa, jadi kangen suasana kampus,suasana belajar, suasana jalan bareng,,bolos bareng,, ngobrol di kelas (nyuekin dosen yang lagi ngajar..), kangen nge-lab,ngerjain TP bareng..
Pengen rasanya jadi mahasiswa lagi dan ngelakuin hal2 yang selama aku jadi mahasiswa belum  kulakuin, karena aku merasa masih banyak hal2 yang belum aku lakukan, yang aku capai selama aku jadi mahasiswa,,belum memaksimalkan potensi dan semua fasilitas yang hanya aku temui selama aku kuliah,,,dan menyandang predikat sebagai seorang mahasiswa (tu kan penyesalan selalu dtang di akhir...)



Terjebak di sentral



3. Kangen uPCi Laboratory
C.221 Lab ku tersayang,tempat aku ketemu dengan 2'nd family selama di kampus, nongkrong, ngabisin waktu dari jam 9 pagi - 10 malam (itupun klo dh di usir ma pak kordas). Tempatku bertemu dengan sosok teman, kakak, dan sahabat yang bisa di ajak gila bareng2 (naik ke Lembang jam stngh 11 malam tanpa ada tujuan yang jelas, sampe sana sholat Isya, nongkrong di depan mushola beli bajigur sama roti bakar,,, ) ooooohh kangen hal2 gilaaaaaa...


.
3. Kangen Laskar CSS
Keluarga baruku , yang tepat 24 hari sudah kami kepisah-pisah se-entero Nusantara.. Mereka lah orang-orang hebat dan banyak hal yang q dapat dari mereka. Tiap tiap mereka memiliki ciri khas dan keunikan sendiri-sendiri di mataku (karena aku memang tipe orang suka mengamati dan mempelajari karakter2 orang )...



Aku merasa belum menjadi orang yang mampu memasang setiap puzzle kehidupanku dengan baik, satu tahap ke tahap yang lain selalu terpisah.,belum bisa q rangkain dengan indah. Saat puzzle yang baru datang seolah yang lain harus mulai kubingkai... dan pada satu titik aku hanya bisa memandang satu demi satu puzzle - puzzle yang ada di balik bingkai - bingkai itu. Belum bisa aku merangkai semua puzzle itu dalam satu bingkai besar yang selalu masih tersisa space besar untu puzzle-puzzle ku di masa depan...

Sabtu, 03 Desember 2011

Life is Good

Akhirnya sampai disinilah titik kehidupanku, dan aku selalu bersyukur selalu ada hal-hal yang unpredictable yang pernah aku temui...

Status sebagai anak kos'an resmi aku sandang lagi sekitar seminggu ini, setelah empat bulan menerima fasilitas gratis dari pemerintah a.k.a Pertamina. Selama disana, di PLC (Pertamina Learning Center) semua kebutuhan kami tercukupi, makan, fasilitas kamar hotel bintang 3,sport center, pakaian, banyak banget kalau mau disebutin sampai-sampai  bawaanku yang pas pertama masuk di PLC cuma 3 biji (koper, tas ransel,tas joger), sekeluarnya aku dari situ bertambah menjadi,,**tar aku itung (koper, tas ransel,tas joger, ransel pertamina, tas jinjing buesar, satu kardus aqua, satu tas ransel ala TNI dr pengalengan yang akhirnya aku buang) jadi tujuh itupun belum termasuk tas2 kecil kayak tas ESQ,tas jinjing dari english course.. bisa kebayang kan kemarin waktu aku pindahan dari PLC ke kosan satu taxi isinya penuh nuh nuh... :)
begitu pula barang-barang lainpun beranak pinak,, sepatu, kaos, baju, celana, kaos kaki, training... **tetep say Alahamdulillah..

Hidup di Jakarta, adalah satu hal yang sebisa mungkin aku hindari **itu yang selalu ada dalam pikiranku. Bahkan selama empat bulan di Jakarta, sebenarnya tidak ada keterikatan batinku dengan kota ini, gak kayak waktu di Bandung dulu. And why i can survive? one of the reasons is because my friends, because my new family in CSS.  
Jarang sekali aku punya niat untuk pergi kemana kek sewaktu weekend, karena kota ini sama sekali gak menyuguhi aku dengan hal - hal yang menarik untuk aku kunjungi seperti  panorama alam yang selama ini selalu menjadi hal-hal yang menarik buatku. Kalaupun aku main ataupun keluar itupun hanya semata-mata karena aku ingin maen bareng2 sama mereka, atau memang ada kebutuhan yang harus aku beli. Jadi gak heran klo di beberapa weekend aku cuma stay di kamar, tidur ataupun ngenet,,hahhahhahaha
Dan sekarang tralalala,,akupun menjalani kehidupan di kota ini sbg anak kos pula..hahahaha......

Mungkin cerita ini akan sangat bertolak belakang sama apa yang dah aku tulis di atas, 
Waktu itu,ketika pembimbing BPSku meminta kami semua untuk menuliskan fungsi-fungsi apa yang ingin kami tempati nanti ketika kami OJT aku dengan pasti menuliskan 2 buah fungsi, yang satu adalah fungsi yang sesuai dengan background pendidikanku, dan satu fungsi lagi yang sama sekali gak ada hubungan sama background pendidikanku,tapi sesuai dengan sesuatu yang aku senangi dari dulu *tentang personality. 

Nah ,beberapa minggu sebelum pembimbingku menyuruh kami untuk menuliskan peminatan kami, ntah kenapa dan bagaimana aku tiba - tiba bilang ke dua orang temenku " kok kayaknya aku bakalan di tempatin di fungsi.... ya" dan pembahasanku tentang hal itu gak selesai itu saja di kamar akupun terus membahas tentang hal tsb sama temen-temen sekamarku.
Dan akhirnya pagi itu, tiba-tiba pembimbing kami menyuruh kami untuk menuliskan peminatan fungsi kami masing-masing dengan yakin aku menuliskan fungsi tersebut di urutan No.1 berikut alasannya , meskipun alasan yang paling kuat kenapa aku memilih fungsi itu sampai detik inipun aku tak tahu 
**tapi dari dulu aku sering seperti itu mengambil keputusan ,atau menjalani sesuatu karena ada bisikkan dari hati, karena  feeling dan bahkan kadang aku merasa tidak memiliki alasan yang bisa dinalar secara logis  dan rasional terhadap keputusan-keputusan itu, aku hanya yakin inilah bisikan hati yang nantiny saat berdoa aku akan membawa bisikan hati itu dalam do'a-do'aku untuk meyakinkan bahwa itu bukan bisikkan syaitan. dan itu memang petunjuk dari-Nya. Sama seperti dulu kenapa aku dulu memilih mengambil program study D3, sampai detik inipun aku tidak pernah bisa memberi alasan yang tepat kenapa,

*looo loo kok jadi nglantur ceritanya..Ok I'll back to the topic.
Nah singkat cerita fungsi yang aku pilih tadi hanya ada di kantor pusat gak ada di tempat lain. Nah lo,,, awalnya aku gak suka hidup di jakarta,,tapi saat pemilihan peminatan fungsi kenapa aku memilih fungsi yang pastinya akan mewajibkan aku untuk berdomsili di kota ini.. hahhaha bertolak belakang kan...

Tapi anyway, so far aku enjoy enjoy menjalani kehidupanku saat ini. dan aku selalu yakin ada unpredictable and beutiful planning for my Life.. mungkin saat ini aku gak tau tapi 5 - 10 tahun lagi aku akan bilang..o...ini to.. ya sama seperti kenapa aku dulu masuk D3, meskipun alasannya sampai sekarangpun aku gak tau  tapi aku mulai mengerti kenapa jalan itu yang dibukakan untukku..,,
because Life is Good asalkan kita selalu sabar ikhlas dan syukur

Minggu, 18 September 2011

Together, we start from here
...





Tried to understand each other





I got extra ordinary team..



To share...



to support each other...




This is My class...




My Great english Teacher.. Lee...




Surelly I'll miss this class..T_T



And all about them...










About silly things..




and everything that we have done together...





in every step..






And one month has passed...very quickly..
Thanx Allah,, I found them..
The robbust team..
The extraordinary Team..
And We're Super Great Team,,,
Thanx for everything,, All of you have been beautiful part of my life.. I will keep it in my heart..For every smile,,for every step,,and every laughter...
I'll smile and cry when I open our memory 2 - 3 years later,,,

Sabtu, 20 Agustus 2011

Kangen. Titik...!!!

Maybe, I must be more patient. I missing so many things, very very very miss it. Hopefully, one time I can do it again,

1. Nyusuri jalanan bandung malam2..
2. Ke Boscha,,
##Why I haven't an apportunity went to this place, whereas this is the most wanted place which i want to visit
3. Kuliner Bandung
4. Jalan ke ITB with him.. :(
## always get so many inspirations, from this place and from him,,certainly
5. Kerapu Bakar gelap nyawang
6. Muter2 bandung dari pagi - malam gak bakal ada bosennya
7. Gasibu als pasar kaget depan Gedung Sate
8. Natural Places in Bandung,,
I haven't visited overall of them.. so sad :(
9. Lembang
10. Kalap nyoping ke Pasar baru, King and Griya kepatihan
11. Batagor, bakso ikan, siomay, lumpia basah
12. Pasar kaget depan kampus
13. Maen bareng temen2 Lab..
14. Gramedia, BIP and BEC jalan merdeka
15. an semua tentang Bandung
........................................................................................................................................................................................................
Bandung,,,oh Bandung I miss u so much

Minggu, 14 Agustus 2011

Karena Hidup adalah Untuk Berjuang

#Tak ada satupun sehelai daun yang gugur dari pohonnya di malam hari tanpa seijin Yang Maha Pencipta.
Begitu juga kehidupan manusia, tak ada satupun fase kehidupan manusia yang kita lewati tanpa skenario sempurna dari-Nya.#

Karena Hidup adalah untuk berjuang dan hidup adalah pengabdian.
Hidup adalah perjuangan, kalimat itu dah lama sekali aku kenal dan sering sekali aku baca ataupun dengar, tapi selama ini aku sadar bahwa aku tak menyadari secara mendalam arti kalimat tersebut.
Kehidupan manusia di dunia adalah perjuangan, dan perjuangan itu tak akan ada habisnya sampai datangnya kematian.
Kehidupan manusia adalah pengabdian, pengabdian kita kepada sang Khalik selamanya dan selama-lamanya.

Jika enggkau bekerja, maka jadikanlah pekerjaanmu sebagai ladang ibadahmu.
Jika engkau bekerja, maka jadikanlah tempat kerjamu sebagai sajadah ibadahmu.
Jika engkau bekerja, maka jadikanlah tugas-tugas itu sebagai butir-butir tasbihmu.
Jika engaku bekerja, maka jadikanlah rekan kerjamu sarana untuk lebih mendekatkan diri kepada-Nya.

Sungguh tak ada habis2nya diri ini mengucap syukur Alhamdulillah atas segala nikmat yang diberikan oleh-Nya.Dan dari hari ke hari semakin yakin bahwa setiap detailnya adalah rangkaian butir-butir doa yang aku panjatkan ke Dia, Subhanallah.
#Maka nikmat Tuhan mana yang engkau dustakan

Minggu, 07 Agustus 2011

Mind Mapping = Berfikir Out off The Box

Tak ada kata terlambat untuk berubah...
mungkin itulah kata yang paling dan cukup tepat untuk aku (dan mungkin juga kalian), yang terlahir dan mendapat takdir untuk mengenyam pendidikan di Indonesia...
##Halaaaahh,,,kyaknya berat banget kalimat pembukanya...

Tanpa disadari sistem pendidikan yang pernah kita enyam di Indonesia yang kita cintai ini sedikit demi sedikit mematikan fungsi otak kanan kita yang seharusnya begitu mahir memunculkan imajinasi dan daya kreativitas kita.
Inget kan waktu di SD, setiap kali ada pertanyaan dari bu guru semisal..
Ibu...... di dapur, dan titik-titik itu selalu kita jawab dengan kata "Memasak", dan sepertinya kata itu adalah kata yang tidak mengenal hukum ekonomi adanya permintaan dan penawaran alias jawaban saklek yang tidak boleh kita ganti. Padahal bisa ja kan kita isi dengen "kepleset, menyanyi,menjahit" atau semacamnya.

Mungkin kita berfikir hal tersebut sepele akan tetapi, ternyata itu sangat berpengaruh dengan cara berfikir kita yang selalu monoton, kaku dan bisa dibilang selalu mengikuti alur yang sudah ada sehingga fungsi otak kiri menjadi lebih dominan, dan sangat bisa aku rasakan, rasanya sulit untuk bisa berfikir kreatif, memunculkan ide-ide baru di luar alur yang sudah ada atau bisa dibilang berfikir "Out off The Box"

Mind Mapping adalah salah satu cara kita untuk bisa menyeimbangkan fungsi otak kiri dan otak kanan, dimana kita memetakan pemikiran kita dalam bentuk gambar, warna dan kata-kata kunci. Kenapa harus gambar? karena ternyata otak lebih mudah untuk menangkap dan menyimpan informasi dalam bentuk gambar. Dan segala sesuatu yang berhubungan dengan gambar, warna dan imajinasi adalah tugas dari otak kanan.
Selain itu dengan map mapping, alur berfikir kita juga menjadi lebih terarah, sistematis, tidak monoton dan kaku. Kita belajar untuk berfikir Out off the book meninggalkan linier note yang sudah bertahun-tahun kita tekuni yang ternyata malah menjadi racun bagi keseimbangan otak kiri dan otak kanan kita.

Yuk ayuuukkk,, lagi semangat2nya ni belajar menyeimbangkan fungsi otak kiri dan otak kanan, belajar berfikir kreatif, berani memunculkan ide-ide baru di luar alur yang sudah ada dan pastinya Thinking Out Off The Box

Sabtu, 06 Agustus 2011

Kangen bandung

Kangen Bandung......T_T





Padahal baru sepekan meninggalkan kota kembang itu,,huhuhu tak terasa selama 4,5 tahun Bandung dah memberi aku segudang kenangan indah, yang membuat aku terus bermimpi suatu saat bisa kembali kesana,mendapati kedamaian dan kenyamanan di kota Paris van Java itu,,menyelami kembali masa-masa saat diri ini menghabiskan waktu kuliah di sana...
Kangen, dan amat merindukan suasana Bandung

Rabu, 20 Juli 2011

^^

Bismillahirrahmanirrahim,,,
Bismillahirrahmanirrahim,,,
Bismillahirrahmanirrahim,,,
Semua hamba serahkan kepada-Mu ya Rabb,,Engkau Yang Maha Tau mana yang terbaik dan Engkau Yang Lebih Tahu kapan waktu yang tepat...

Kamis, 14 Juli 2011

Interesting Places in Bandung (I have visited)..^^ (edisi tempat kuliner, mall dan yang lainnya )

 Selain tempat wisatanya , Bandung juga terkenal dengan kuliner dan tempat hang out. Sayang cuma beberapa tempat2hang out dan  kuliner khas Bandung yang sempat q dokumentasikan...

1. BIP (Bandung Indah Plasa)
Ini adalah salah satu mall di Bandung,letaknya di Jalan Merdeka. Asyiknya kalo kita ngunjungi Jalan Merdeka, disitu banyak tempat2 yang bisa dikunjungi sekaligus karena letaknya berdekatan. Di depan BIP ada Gramedia di belakang Gramedia ada BEC (Bandung Electronic Center),,enak kan dari satu tempat ke tempat lain cukup dekat dan cuma butuh jalan kaki...^^
 

2. Serabi Imut Setia Budi
Ya di daerah setia budi,tepatnya di dekat NHAI (Sekolah Perhotelan ) , banyak di jual serabi imut dengan berbagai macam pilihan isi, mau kacang ada, coklat, pisang bahkan telor setengan matang pun juga ada,,,
O,,ya tak jauh dari situ di Pertigaan Ledeng, banyak penjual ubi cilembu,ubinya manis, mau di bakar ato direbus dua-dua nya nikmat apa lagi klo dibuat bekal untuk bermalam di puncak yang dingin,,maknyus dehhh,,,^^

Sayang tinggal piring kotornya aja :)
 
4. Sierra Dago Pakar
Rumah makan ini letaknya di atas bukit di daerah dago pakar. Pemandangannya  itu tuh membuat selera makan makin bertambah. Sambil nunggu pesenan datang,,foto2 dulu lah yaaaa,,,, :P



 

5. HDL Cilaki 
Daerah cilaki di malam hari memang surga nya makanan banyak penjual makanan dari tenda, sampai dengan resto semua lengkap ada di situ. 
Ini salah satu resto di Cilaki yang menawarkan hidangan laut,, tapi,,rogoh koceknya juga haru dalem nieh,,, heheheh


Suasana rame banget saat buak bareng waktu itu

5. Tahun Baruan di Jalan Layang Pasopati 
Seumur umur baru kali ini menghabiskan waktu pergantian tahun di luar bareng temen2... ya sekedar pengen tau aja sih,suasan di luar kayak apa,,,wdew,,jalan Pasopati dh kayak lapangan terbuka ja,semua warga Bandung tumplek blek ngabisin malam pergantian tahun sambil menikmati pesta kembang api dari atas jalan layang ini...


6. Kedai Mangga
Letaknya di jalan pelajar pejuang, depannya Hotel Horison, menyuguhkan masakan sunda asli,,,


7. ITB
Meskipun bukan tempat wisata namun Selalu ada inspirasi dari tempat yang satu ini..titik..!! ^^


Wuaaa sebenernya masih banyak tempat2 menarik di Bandung, tapi berhubung dokumentasinya cuma terbatas dan gak asyik klo gak ada futu2nya,,,ywdh  ni ja dulu... ^^
Welcome to Paris van Java...

Interesting Places in Bandung (I have visited)..^^ (edisi tempat wisata alam )

Bandung, gak ada habisnya ngomongin hal yang menarik tentang kota ini, the most beautiful city, the most interesting city, and the most delight city I have visited, and about for 4 years this city has become my second home ^_~..
Berkunjung ke tempat2 wisata di bandung tak ada bosan2nya,selain punya sederetan FO (Factory Outlet), distro dan mall yang menyenangkan untuk dikunjungi, karena tiap FO, distro dan mall di bandung punya cara yang unik dan khas untuk menarik hati pelangganya, seperti bentuk bangunannya  yang selalu unik bila dilihat dari luar, apalgi klo buat foto2 --> tetep narsis :P , tapi buat aku wisata ke alam di sekitar bandung punya daya tarik tersendiri menurutku, tinggal pilih mau ke arah utara (lembang dan sekitarnya) atau ke arah selatan (Ciwidey dan sekitarnya).
Let's check it...

Kita ke arah selatan dulu ya... ^^
1. Pengalengan ,Situ cileunca
Tempat ini terletak di sebelah selatan bandung. 
Waktu itu aku bareng teman2 kelas, sebagian naik sepeda motor dan sebagian lagi naik charteran angkot (dah jadi budaya mahasiswa IT Telkom, sewa angkot murah meriah dijamin ngrasain sensasi layaknya naek Rool coaster, cz si mamang angkotnya byasanya demen bangte ngebut klo angkotnya di charter hahhha).

Disini kamu bisa rafting (klo punya duit lebih ) tapi berhubung kami masih anak kos2an yang tiap rupiah sangatlah berharga, jadi kami hanya susur sungai dan bisa mringis saat ngliat yang kayak beginian,, hahhaha
Rafting di Sungai Situ Cileunca
Hahah tapi gak masalah susur sungai seperti di bawah ini tak kalah menariknya, manteb deh udara nya seger bareng2 ma temen2 juga,,,

  
Nglewati kebun sayur dan bunga milik penduduk setempat.... 

O,,ya sebelum turun ke sungai kita harus nurunin bukit ini dulu..


Mau flying fox..?? hayuk aja,,, bawahnya langsung danau situ cileunce bookkkk,,, hahhahaha


Ada kebun murbei juga,, bisa petik sendiri dengan keranjang cantik...


Tapi sebelum petik murbei kita harus nyebrang danau dulu pake perahu,,,,


Liat ni pemandangan dari atas perahu,,, manteb banget kan,,, hohoho,,


2. Ciwidey, Kawah Putih
Pernah nonton film " Heart", yang bintanya Nirina zubir, Acha, dan Irwansyah,, disnilah tempat shootingnya.. Manteb emang pemandangan di tempat ini. Danau kawah putih terletak di daerah ciwidey, bandung selatan, di daerah ini juga banyak terdapat pemandian air panas karena memang daerah Geothermal..
Cekungan danaunya di kelilingi bukit2 tinggi, (dan aku merasa masuk di suatu alam lain ketika berada di danau ini yang dikelilingi bukit itu,,, hahahah lebay tapi beneran dh aku ngrasainya gt ),

Gerbang masuk danau kawah putih
 Tak jarang disini sering dipilih sebagai tempat untuk acara pemotretan Prewedding juga Postwedding ^^,, video klip juga sering dibuat di tempat ini (pas aku kesana lagi ada shooting video klip boooo...hehheh)

Tanahnya yang putih dan phon2 yang meranggas jadi ciri khas kawah putih

3. Danau Situ Patenggang / Patengan
Gak tau yang bener yang mana cara nyebutnya,, yang jelas bila kita nyebrang ke pulau di tengan danau ini ada sebongkah batu yang dinamai batu cinta. konon katanya klo kita nulis nama kita dan pasangan kita di batu ini,bikin jadi langgeng hubungan kita ,,hahhaha..
Cerita tentang batu cinta... ^^
 
Ini nieh danaunya..
Ada kebun teh juga di sini ^^ 

Sekarang kita lanjut ke utara ,, yuuuukkk :P
Lembang dan sekitarnya...

1.  Lembang dengan kebun tehnya...
Yaa,,daerah lembang yang dingin terkenal dengan kebun tehnya. Ini kebun teh di depan vila yang kami (**teman2 lab) sewa waktu itu,
di antara kebun teh,,, ^^


Di depan vila....


2. Tangkuban Perahu
Gunung yang  terkenal di Bandung dengan bentuknya yang mirip perahu terbalik ini terletak di sebelah utara bandung, ikuti ja jalur dari arah Universitas pendidikan Indonesia (UPI) terus ke atas,, pasti nemu deh... Jangan lupa kondisi kendaraan harus fit yaa,,cz jalannya nanjak terus,,,




3. Caringin Tilu
Sebenernya aku sendiri kurang tau apa yang istimewa di tempat ini, Tau gak kami bareng2 kesini hanya untuk sekedar rapat dan makan indom** (ini ceritaku apa ceritamu...hihhihi)
Pemandangannya begitu elok dan perjalanan yang sungguh mememerlukan keahlian berkendaraan roda dua,,, hahahah..
Nieh klo gak percaya...tracknya manteb kalee...

tokoh yang ada di foto ini sama sekali tidak saya kenal,, hihii
Pemandangan dari atas Caringin Tilu


Rapat,, dingin2 lagi,,enaknya memang makan indom**,, ini ceritaku apa ceritamu,,, ^^


4.  Air Terjun Maribaya
Air terjun maribaya, daerahnya dingin dan seger banget. Kalau mau menuju kesana bisa dari arah dago bengkok pas di pertigaan belok kiri habis itu ikuti ja jalannya banyak penunjuk jalannya kok, klo pun nyasar (kayak aku ) no problemo cz pemandangan di sepanjang jalan gak bakal bikin kita BT,,hehehhe
foto dulu efek gak nyampe2 als nyasar untung pemandangannya bagus ^^


Di Maribaya ini ada 3 air terjun dua yang agak kecil ,,1 yang besar tapi karena waktu itu aku nyampe sana dah agak sorean (gara2 kesasar gak nyampe2,,hihhihihi ) jadi harus puas cukup mengunjungi yang 2 buah aja..


4. Gak tau,,yang jelas ini di Lembang
Kalau yang ini bener deh q gak tau ini di daerah lembang sebelah mana, dulu q kesini di ajak ma senior lab dalam keadaan aku nya masih buta bandung pa lagi lembang,,>> lebay,.,.
Dari bukit ini kita bisa melihat bandung raya dengan jelas..





Sok atuh mangga yang main ke bandung, disempetin wisata alamnya.
Selain yang di atas, masih banyak wisata alam di bandung, seperti kampung gajah, kampung daun, gua jepang, hutan Ir. Juanda dan masih banyak lagi....^^